-->

POLOSKAOS1

Kaos Polos, Sablon Satuan, dan Informasi Fashion, Kaos, Baju, Kemeja, Jaket, dan Tips Seputar Fashion dan Review tentang Lifestyle.

Sunday, August 13, 2017

Cara Nonton Youtube Secara Offline Di Android

Sampai saat ini Youtube masih menjadi media berbagi video nomor 1 di Internet. Dengan banyaknya konten yang tersedia, Youtube merupakan tempat paling asik untuk menonton video secara online. Namun yang terkadang menjadi masalah saat menonton video secara online adalah koneksi. Dalam satu kondisi, Anda mungkin pernah ingin menonton sebuah video menarik di Youtube tapi terbentur masalah internet, misalnya takut kuota internet habis atau bisa jadi karena koneksi internet yang tidak memungkinkan.

Cara Nonton Youtube Secara Offline Di Android

Untungnya, Youtube telah memperkenalkan satu fitur dimana Anda bisa menonton video secara offline. Bagaimana cara kerjanya ? Jadi, yang dimaksud secara offline disini bukan berarti Anda tidak memerlukan koneksi internet sama sekali tetapi Anda dapat mendownload video tertentu dan menontonnya di lain waktu.
Dengan adanya fitur ini, Anda mungkin bisa mendownload video dari Youtube sewaktu menggunakan WiFi dan menontonnya kembali di rumah. Dengan begitu Anda akan sangat menghemat paket data internet selular Anda.

Untuk cara menonton Youtube secara offline, silahkan ikuti langkah-langkahnya berikut ini :

  1. Pertama buka aplikasi Youtube di Android Anda.

  2. Cari video yang ingin Anda nonton secara offline nantinya.

  3. Sewaktu video diputar, klik tombol arah panah kebawah. Tombol ini biasanya terletak di sebelah kanan bawah video.

  4. Setelah mengklik tombol tersebut, Anda bisa memilih ukuran kualitas video yang akan didownload.

  5. Disini aplikasi akan melakukan proses download menggunakan koneksi Anda saat ini. Dan setelah itu, Anda bisa menonton video tersebut di lain waktu tanpa memerlukan koneksi internet lagi.


Satu hal yang perlu diperhatikan dari fitur ini adalah tidak semua video bisa didownload untuk di nonton secara offline. Adapun video yang bisa didownload biasanya adalah video-video lokal. Selain itu, Anda hanya punya waktu 48 jam untuk menonton video yang sudah di download, karena setelah itu aplikasi akan secara otomatis menghapusnyua dari HP Anda.

Semoga bermanfaat !

Artikel Terkait

Back To Top